Kamis, 17 Juni 2010

Persibo Bojonegoro terancam gagal tampil di Superliga Indonesia.


Persibo Bojonegoro tampaknya harus berupaya keras melakukan persiapan, jika sekiranya ingin tetap tampil di kompetisi Superliga edisi ketiga musim ini.

Maklum saja karena persiapan tim promosi kompetisi kasta tertinggi sepakbola nasional setelah keluar sebagai juara divisi utama, masih banyak kekurangan.

Selain masalah legalitas, badan hukum, finansial, personal dan administrasi, tim kebanggaan warga Kota Bojonegoro ini masih belum memiliki infrastruktur yang sesuai standar.

Padahal, PT Liga Indonesia (Liga) selaku pelaksana regulasi kompetisi non amatir di tanah air telah menegaskan tidak ada lagi tim yang nomaden alias tidak punya home base tetap, untuk kontestan Superliga musim depan.


“Waktu yang tersisa ini mestinya bisa digunakan untuk melakukan persiapan. Dengan begitu, semua persyaratan dipenuhi tepat waktu, sehingga kesempatan tampil di Superliga tidak hilang,” tandas Joko Driyono, CEO Liga.

goal.com

banner komisi gratis

Related Posts by Categories



0 komentar:

Posting Komentar

Archive

Pengunjung

Online

Posting Terakhir

Komentar Terakhir

 

BOJONEGORO KOTA CHELUZ | Copyright 2009 Tüm Hakları Saklıdır | Blogger Template by GoogleBoy ve anakafa | Sponsored by Noow!